20 Variasi Model Rambut Kepang untuk Pesta yang Chic
Masih bilang kepang rambut tampak kekanakkan?
Pesta seperti koin dengan dua sisi. Bisa jadi momen menyenangkan karena kita bisa bereksperimen dengan dress up dan make up, tapi bisa juga memusingkan karena kita kehabisan ide untuk mengatur penampilan.
Cara termudah menentukannya adalah menyesuaikannya dengan tema pesta, apakah itu pesta pernikahan, ulang tahun, wisuda, atau sekadar seru-seruan bareng teman-teman.
Tidak ada aturan untuk gaya rambut yang cocok untuk pesta tertentu, tapi kamu bisa jadikan artikel ini sebagai panduan. Ada pilihan model rambut dengan kepang yang rapi dan sleek untuk pesta formal dan model rambut yang fun dan dinamis untuk acara kasual.
Kepang rambut, tergantung modelnya, cocok untuk dikenakan baik untuk acara formal maupun kasual. Apa saja variasi model rambut kepang untuk pesta yang bisa kamu coba? Simak selengkapnya di sini!
Sanggul Kepang.
Ingin gaya yang berbeda dan tak biasa? Coba upside down braided bun. Caranya mudah, buat French braid dengan gaya terbalik di bagian rambut belakang lalu lanjutkan dengan membuat cepol tepat di area mahkota (crown).
Lihat di sini tutorial French braid untuk yang mudah kamu coba.
Kalau rambutmu tipis, coba model rambut kepang modern ini. Yuk, simak cara membuatnya di tutorial gaya sanggul kepang ini!
Cara lain yang bisa kamu coba untuk menyiasati rambut tipis adalah dengan gaya messy pada bagian sanggul. Kamu bisa sedikit menarik kepang rambut agar terlihat lebih tebal.
Untuk rambut lurus, keriting rambut dengan curling wand agar tampilan akhirnya lebih bervolume.
Tip Editor: Agar sanggul kepang tetap rapi dan awet, kunci tatanan rambutmu dengan menyemprotkan hairspray. Kamu bisa gunakan TRESemmé Dry Texture Finishing Spray.
Spray rambut favorit kami ini bisa membuat tatanan rambutmu lebih tahan lama tanpa membuatnya terasa lengket ataupun kaku.
Jika rambutmu panjang, coba deh model rambut kepang pesta yang satu ini. Bagi rambut menjadi dua, atas dan bawah. Kemudian ikat rambut menjadi ponytail, bentuk kepang klasik tiga untai seperti biasa, dan gulung menjadi sanggul.
Sanggul dengan gaya rambut kepang French braid kecil juga bisa jadi pilihan manis. Yang terbaik dari gaya rambut ini, kamu bisa menyesuaikan posisi cepol dengan angle andalanmu.
Wrap-around Braids.
Model rambut kepang pesta ini terinspirasi dari perempuan pemerah susu di pedesaan Eropa. Agar rambut panjang mereka tak mengganggu rutinitas, mereka mengepangnya dalam bentuk melingkar. Itu sebabnya gaya rambut ini dikenal sebagai milkmaid braid.
Gaya crown braid seperti ini tak butuh banyak produk rambut, kok. Teknik mengepangnya juga bisa kamu sesuaikan, baik French braid atau Dutch braid, keduanya akan terlihat sama cantiknya!
Ingin mencoba tampilan para dewi Yunani yang ikonik? Kamu bisa coba gaya rambut halo braid. Lihat tutorial lengkap halo braid di sini!
Milkmaid Braid with Scarf.
Gaya kepang milkmaid braid juga bisa terlihat lebih modern dengan tambahan aksesori. Dapatkan model rambut kepang modern ini dengan cara menjalin scarf bersama rambut.
Dutch Braid.
Ini dia model rambut kepang untuk pesta yang akan disukai pemilik rambut sebahu! Buat jalinan manis di bagian atas dahi menyerupai bando dengan teknik Dutch braid agar hasil kepangnya lebih terlihat.
Untuk tampilan yang lebih edgy, model rambut kepang modern Dutch braid pigtails bisa kamu pilih. Gaya rambut kepang dua ini cocok jika rambutmu pendek atau panjangnya ‘nanggung’ untuk disanggul.
Tip Editor: Kalau suka mencoba berbagai teknik kepang, pastikan kamu memilih shampoo yang bisa membuat rambut lembut dan fleksibel agar mudah ditata dengan gaya apa saja. Kami merekomendasikan Sunsilk Super Shampoo Hello Lembut & Fleksibel.
Shampoo ini diformulasikan dengan Hyaluronic Acid (HA) yang mampu mengunci kelembapan rambut, sehingga terasa halus dan ternutrisi. Selain itu, kandungan Rice Extract di dalamnya akan melembapkan rambut dari dalam, sehingga rambut jadi lembut, berkilau, dan mudah diatur.
Kepang Tiga Untai (Three Strands Braid).
Trik agar model rambut kepang pesta simpel ini bisa terlihat lebih chic ada pada rambut yang dilingkarkan di sekeliling karet. Hasilnya adalah gaya ponytail kepang a la runway yang keren!
Gaya rambut kepang klasik cocok untuk acara pesta yang lebih santai. Agar tak terlalu polos, gunakan scarf sebagai aksesori untuk dijalin bersama rambut.
Mini Braids.
Ingin tampil beda? Coba gaya kepang rambut modern ini. Buat beberapa kepang kecil dan satukan menjadi ponytail. Cukup festive dan edgy untuk pesta dengan teman-teman bukan?
Kepang Samping.
Gava ponytail kepang samping ini bisa membuat rambutmu terlihat lebih bervolume. Salah satu cara menyiasati rambut tipis yang seru, nih!
Half Braid.
Salah satu cara favorit kami dalam menata rambut adalah memadukan beberapa gaya rambut, misalnya half crown braid dan baby braids.
Half braid tak selalu berarti updo yang formal, lho. Gaya kepang rambut modern dengan mengepang setengah sisi rambut ini contohnya. Variasi kepang rambut yang terinspirasi dari street fashion ini bisa kamu andalkan untuk berbagai acara.
Fishtail Braid.
Pilih teknik kepang yang tak biasa agar model rambut kepang pesta yang simpel tidak terlihat monoton, misalnya fishtail braid yang menjadi favorit kami!
Bubble Braid.
Satu lagi model rambut kepang pesta yang unik dan tak biasa. Gaya kepang rambut modern yang sempat populer beberapa waktu lalu ini ternyata mudah dibuat, lho.
Tekniknya hampir sama seperti two-strands braid. Agar terlihat menggembung seperti bubble, ikat tiap bagian rambut satu per satu setiap kamu selesai membentuk untaian.
Itu dia berbagai variasi model rambut kepang untuk pesta. Mana yang jadi favoritmu? Kalau ingin inspirasi tatanan rambut untuk pesta lainnya, mulai dari acara sederhana sampai pesta pernikahan, simak juga artikel All Things Beauty lainnya ya.
Sign up to our newsletter and get exclusive hair care tips and tricks from the experts at All Things Beauty.
BerlanggananGaya Rambut
39 Cara Menata Rambut Pendek ke Pesta Lengkap dengan Video Tutorial!Produk yang Mungkin Anda Suka
Tips & Saran Kami
Gaya Rambut
PERAWATAN RAMBUT WANITA
Gaya Rambut