Tips Memilih Conditioner untuk Rambut Keriting Berikut Rekomendasinya
Jangan asal pilih conditioner bila ingin rambutmu tetap terawat.
Perhatikan 3 Hal ini Sebelum Memilih Conditioner.>
Rekomendasi Conditioner Berdasarkan Manfaat.>
Menutrisi Rambut.>
Memberikan Perlindungan Ekstra.>
Membersihkan secara Menyeluruh.>
Merawat rambut keriting bisa menjadi tantangan tersendiri karena bentuk dan tekstur alaminya yang unik. Berbeda dengan rambut lurus, memilih produk perawatan yang tepat untuk rambut keriting bisa sedikit tricky, apalagi jika itu produk yang kamu pakai sehari-hari seperti conditioner.
Untuk rambut keriting, jenis conditioner yang kamu pilih dapat memberikan pengaruh besar terhadap kesehatan rambutmu. Pertama-tama pahami dulu masalah yang sering dialami rambut keriting adalah rambut kering, bercabang, dan rontok.
Perhatikan 3 Hal ini Sebelum Memilih Conditioner.
Ada tiga hal yang perlu kamu perhatikan dalam memilih conditioner.
- Formula conditioner yang ringan cocok untuk rambut keriting yang loose dengan tekstur berminyak. Sedangkan conditioner yang creamy dan rich cocok untuk rambut kering dengan bentuk rambut keriting yang intens dan rapat.
- Pilih conditioner tambahan yang memiliki manfaat deep conditioning. Lakukan sebanyak dua kali sebulan untuk mengembalikan kesehatan alami rambut sekaligus mencegahnya dari kerusakan berpekepanjangan.
- Untuk rambut keriting yang rusak, kamu wajib untuk menggunakan conditioner khusus rambut rusak.
Rambut keriting cenderung kering dan rusak pada bagian ujung karena biasanya usianya lebih tua dibandingkan bagian pangkal. Itu sebabnya conditioner hanya diaplikasikan pada bagian ujung dan tengah batang rambut saja. Berikut tiga conditioner rekomendasi kami yang bisa kamu gunakan sehari-hari untuk merawat rambut keritingmu.
Rekomendasi Conditioner Berdasarkan Manfaat.
Menutrisi Rambut.
Di urutan pertama dalam daftar kami adalah Dove Perawatan Rambut Rusak Serum Conditioner. Conditioner ini mengandung NutriSerum dan Keratin Repair Actives yang diformulasikan untuk memberi nutrisi ekstra dan membantu memperbaiki rambut kering, kasar, bercabang, dan mudah patah. Kandungan serumnya bekerja hingga ke dalam untuk menjaga kesehatan rambut.
Gunakan secara rutin agar bagian ujung rambut keritingmu yang kering secara perlahan akan kembali sehat dan terjaga kelembapannya.
Memberikan Perlindungan Ekstra.
Kalau kamu mengalami masalah rambut bercabang dan rontok, kamu butuh conditioner yang bisa membantu menguatkan rambut dari dalam.
Rekomendasi kami selanjutnya adalah TRESemmé Total Salon Repair Conditioner. Formula Nourishing Power Ionic Complex yang terkandng di dalamnya bisa merawat kerusakan dan menguatkan rambut agar tidak rontok. Conditioner untuk rambut keriting rekomendasi kami ini juga bisa kamu pilih kalau kamu termasuk sering menata rambut dengan banyak alat dan produk styling.
Membersihkan secara Menyeluruh.
Conditioner untuk rambut keriting pilihan kami selanjutnya adalah TRESemmé Deep Cleanse and Protect Conditioner yang diformulasikan khusus untuk mendetoksifikasi rambut.
Bila sehari-hari kami cukup banyak menghabiskan waktu di luar ruang, atau temasuk pengguna rutin transportasi publik di mana rambut sering terpapar sinar matahari, polusi, dan debu jalanan, maka conditioner ini merupakan pilihan tepat.
Conditioner ini juga dilengkapi natural ginger extract dan green tea yang kaya antioksidan dan bisa membersihkan rambut secara menyeluruh dan melindungi rambut dari kerusakan.
Itu dia tiga conditioner untuk rambut keriting yang kami rekomendasikan. Selain produk rambut, sebaiknya investasi juga pada beberapa peralatan yang bisa membantu perawatan rambut keriting menjadi mudah sehari-hari. Selamat mencoba!
Sign up to our newsletter and get exclusive hair care tips and tricks from the experts at All Things Beauty.
BerlanggananGaya Rambut
3 Jenis Rambut Keriting dan Rekomendasi Conditioner yang TepatPERAWATAN RAMBUT WANITA
PERAWATAN RAMBUT WANITA
PERAWATAN RAMBUT WANITA
Produk yang Mungkin Anda Suka
Tips & Saran Kami
PERAWATAN RAMBUT WANITA
PERAWATAN RAMBUT WANITA
PERAWATAN RAMBUT WANITA
PERAWATAN RAMBUT WANITA
Gaya Rambut
PERAWATAN RAMBUT WANITA