Trik & Inspirasi
dari Pakar Rambut Unilever
Setiap ada undangan pernikahan, termasuk geng yang manakah kamu, make-up dan styling rambut sendiri atau pergi ke salon atau panggil stylist? Di All Things Beauty, kami selalu siap menyediakan berbagai inspirasi dan tutorial gaya rambut yang bisa kamu jadikan panduan saat menata rambut sendiri di rumah ataupun diberikan kepada stylist langgananmu. Jadi kategori manapun kamu berada, jangan segan-segan untuk selalu menjadikan kami sumber inspirasi yang bisa kamu andalkan.
Sebelum masuk ke tutorial, persiapkan rambutmu agar lebih mudah ditata. Bertolak belakang dengan pendapat banyak orang, rambut yang bersih akan menghasilkan tatanan rambut yang lebih maksimal. Kamu juga akan merasa lebih nyaman dan tidak terganggu kulit kepala gatal ataupun oleh ketombe yang terlihat.
Untuk menjaga kesehatan kulit kepala, gunakan shampoo yang diperkaya dengan vitamin E dan zinc essence, misalnya TRESemmé Scalp Care Shampoo yang bisa menturisi kulit kepala, sekaligus menguatkan dari akar serta mencegah ketombe. Agar hasilnya lebih maksimal, lengkapi dengan Sunsilk Soft & Smooth Activ-Infusion Conditioner yang diperkaya dengan Argan Oil dan Soy Milk Protein yang dikenal mampu menghidrasi rambut kering. Conditioner ini juga mengandung Alpukat dengan Vitamin E untuk membantu menghaluskan rambut.
Cocok untuk kamu yang sering menggunakan alat styling seperti hair dryer atau catokan karena bisa menyebabkan rambut kering. Setelah keramas, pastikan rambut kering sebelum kita masuk ke tutorialnya.
Membagi dua bagian rambut depan.
Menyasak rambut.
Pakai heat protection spray..
Longgarkan hasil sasakan..
Gulung rambut menjadi sanggul..
Gulung rambut menjadi sanggul..
Tampilan akhir sexy loose updo..
Kalau kamu suka tutorial gaya rambut ini, lihat juga rekomendasi gaya rambut pesta favorit kami lainnya.
Selamat mencoba!